BERDUA SELAMANYA

semerbak aroma biji kopi arabica

menemani pagiku bersama dia

pujaan hati yang telah tiada

kini kembali merasuk jiwa


berdua untuk selamanya

bagaikan lembayung senja

secercah harapan kita bersama

memadu kasih saling mencinta


Tak akan pernah pudar rasa ini

Kembali menepi di sanubaru

Engkau bagaikan separuh bidadari

Datang dalam ikatan janji suci


Menjemput dirimu ke pelaminan

membuat hatiku tak karuan

hatiku semakin bergetar ketika engkau datang

membawa bunga mawar yang indah


Comments